Festival Wirausaha Bekasi 2011

Setelah sukses dengan Festival Wirausaha Bekasi 2010, kini dalam rangka Milad TDA Bekasi ke 2, kembali diselenggarakan acara Festival Wirausaha Bekasi 2011. Jika tema tahun 2010 adalah tentang memberanikan diri membuka usaha dengan tagline “Berani Buka Usaha”, maka kini di tahun 2011, panitia mengambil tema “Jurus Jitu Usaha Maju. Dengan harapan, baik yang sudah membuka usaha maupun yang sedang berusaha, bisa terus berkembang usahanya dengan beragam jurus, motivasi, dan pengalaman dari narasumber yang akan disampaikan ketika acara.

Acara FWB 2011 akan diadakan pada Sabtu dan Minggu, tanggal 23 – 24 Juli 2011. Selama dua hari peserta akan disuguhkan rangkaian acara yang akan memenuhi dahaga akan wawasan kewirausahaan dan networking dengan sekitar 1000 peserta pengusaha atau calon pengusaha.

Berkenalan dengan TDA

Acara Festival Wirausaha Bekasi 2011 diselenggarakan oleh Tangan Di Atas (TDA) Bekasi. TDA merupakan komunitas bisnis yang dibangun atas dasar kesamaan visi anggotanya, yaitu “Bersama menebar rahmat”, yang berorientasi pada segmen wirausaha atau bisnis. Sampai saat ini komunitas TDA beranggotakan 14.000 lebih anggota (termasuk saya :D ). Salah satu tujuan TDA yang cukup nyata atau bisa dilihat hasilnya adalah dengan menciptakan pengusaha-pengusaha tangguh dan sukses, yang memiliki kontribusi positif bagi peradaban dan masyarakat umum.

TDA Bekasi adalah bagian dari perwujudan semangat kebersamaan yang terbentuk oleh anggota di sekitar wilayah Bekasi. Sejak terbentuknya, hingga saat ini, sepakterjangnya untuk terus menularkan dan menumbuhkan wirausaha dan semangat untuk saling berbagi, mendukung dan bekerja sama telah diwujudkan dalam berbagai kegiatan. Dan dalam rangka memperingati hari lahir TDA Bekasi yang Kedua, TDA Bekasi mengadakan acara yang Kedua dan Terbesar di Bekasi, yaitu Festival Wirausaha Bekasi 2011: Jurus Jitu Usaha Maju.

Acara Festival Wirausaha Bekasi 2011

Festival wirausaha dalam rangka milad ke 2 TDA Bekasi ini akan memadukan beberapa event yang diharapkan mampu memberi nilai tambah bagi para pengunjungnya.

Silahkan disimak Agenda acara di bawah ini.

Seminar Motivasi
“Jurus Jitu Dalam Bisnis“
Speaker: Purdie E Chandra (Owner Primagama & Founder Entrepreneur Universty)

“Jurus Investasi Properti“
Speaker : Joe Hartanto (Investor Property, Penulis buku Property Cash Machine)

“Jurus Marketing Online“
Speaker: Yuswohadi (Marketing Specialist, Penulis Buku (Womanology; The Art of Marketing to Woman & Crowd; Marketing Becomes Horizontal)

“Jurus Keuangan dan Pemodalan“
Speaker: Muhaimin Iqbal (Perencana Keuangan dan Pemodalan)

“Jurus Bisnis Lancar Dunia Akhirat“
Speaker: Ust. Yusuf Mansur*

Talk Show & Sharing Experience
“Jurus Meningkatkan Profit“ >> Mod: Erry Priyambodo (sepatuwanita.com)
- Budi Purnomo (Tabloid Peluang Usaha – Media Peluang Group)
- Nana (Ayashi Toys)
“Jurus Jitu Usaha Maju“ >> Mod: Adhika Dirgantara (pasarbatik.com)
- Felicia (Es Teller 77)
- Anang Pradipta (GantiBaju.Com)

Bazaar : Produk kuliner dan non kuliner

Workshop : Wirausaha

Lomba : Penulisan bisnis plan tingkat SLTA, dan Lomba anak anak

Berapakah investasinya?

Biaya : Rp. 300.000,- (Umum)
……… : Rp. 250.000,- (TDA member)

Transfer uang registrasi sejumlah nilai diatas ke rekening:

Bank Mandiri : No. 128 0005138067 a/n: Zuchri
Bank BCA : No. 0060297096 a/n : Zuchri

Tambahkan 3 digit terakhir no. hp Anda pada nilai transfer sebagai tanda unik untuk mempermudahkan verifikasi.

Setelah transfer, segera konfirmasi dengan cara
- SMS ke 0821-2433-7192 (Mofied) / 0815-9210-159 (Uddien) / 0817-6309-909 (Dhika) atau;

- email ke alamat berikut : panitiafwb@gmail.com
- format SMS/E-mail : NAMA_PESERTA JUMLAH_TRANSFER NAMA_PEMILIK_REKENING NAMA_BANK

Anda akan memperoleh reply dari panitia yang harus Anda print atau simpan untuk ditunjukkan ketika registrasi ulang di hari H.

Jika masih ada yang ingin ditanyakan, jangan ragu untuk hubungi panitia, ya.
Atau kunjungi di http://www.festivalwirausa ha.com

1 Comments

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Previous Post Next Post