Posting Terjadwal


Posting perdana tahun 2013 :).

Salah satu langkah penting dan juga menjadi syarat utama 'bermain' di social media dan menjadikannya tools yang powerful bagi bisnis adalah mengupayakan terjadinya engagement yaitu adanya keterikatan diantara fans dari suatu pages di facebook atau follower dari akun twitter kita atau bisnis kita. Fans dan follower kita sebut saja dengan istilah audience.

Caranya adalah dengan terus beriteraksi dengan audience, secara rutin berkomunikasi. Tentu dengan posting status. Bisa dengan memberikan informasi yang bermanfaat seperti kiat2 atau tips dan trik dalam bisnis, tulisan2 menarik, merekomendasikan link yang menarik dan bermanfaat, mengadakan kuis, atau bahkan dengan status2 ringan seperti menampilkan sebuah foto unik, mengajukan sebuah pertanyaan ringan seperti 'apa beda investor dengan kreditur ?', dan sebagainya.

Intinya agar terus terjadi hubungan antara akun social media kita dengan audience. Dari status2 yang kita posting akan memancing komentar, retweet, 'like' baru dari seseorang yang adalah friend of friend dari audience kita, reply dan sebagainya. Harapannya malah jadi trending topic klo di twitter dan jumlah 'talking about this' yang tinggi klo di facebook, yang intinya semakin banyak audience yang membicarakan akun kita.

Dan karena hal itu harus rutin berkesimbungan maka yang menjadi tantangan adalah membuat statusnya. Kita harus rajin bikin status. Mana ada waktu ?. Emang kerjaannya itu doang ? banyak hal lain yang harus diurus. Cape lah mikirin harus posting status apa lagi ya.

Jika ada budget lebih atau usahanya memang merasakan manfaat dari media social sebagai media promosi yang efektif dan menghasilkan return yang tinggi, tentu sudah waktunya harus memperkerjakan orang khusus yang menangani hal ini. Sebutannya bisa admin, bisa community manager, bisa bagian dari divisi promosi dan lain2. Tapi walau sudah ada staf khusus social media, tetap saja bikin status yang rutin itu merepotkan, apalagi bagi pengusaha yang masih single fighter alias one man show :).

Solusinya : scheduled post atawa posting status yang terjadwal.

Fasilitas ini sangat membantu sekali karena kita tidak perlu setiap saat posting status, cukup pilih waktu atau hari khusus lalu lakukan posting status sebanyak-banyaknya TAPI dijadwal kemunculannya. Umpama kita bikin status hari ini, disimpan dulu alias di pending, untuk kemudian kita set agar muncul esok hari atau hari lainnya. Jadi bisa aja kita bikin banyak status katakan malam hari, atau di hari Senin, untuk direncanakan muncul setiap hari seminggu kedepan.

Di twitter kita sudah mengenal twitdeck, disanalah kita bisa lakukan schedule post ini. Bahkan di twitdeck kita bisa masukan lebih dari satu akun twitter sehingga mempermudah manajemen nya. Kita bisa membuat status terjadwal bahkan sampai hitungan detik. Kita bisa bikin status yang akan muncul pada tanggal 1 Januari 2013 pukul 10.23. Kita bisa leluasa membuat kultwit atau kuliah twit yaitu status panjang dari sebuah tulisan atau pikiran kita yang dipisah karena keterbatasan kata di twitter.

Bagaimana dengan facebook ?. Nah, dari hasil pelatihan Facebook Marketing saya baru tau bahwa facebook ternyata juga bisa !. Norak ya ? :). Tapi bedanya klo di facebook perlu ada setting khusus, yang beberapa peserta kemarin ada juga yang masih belum berhasil. Entah karena jaringannya atau memang untung2-an hehehe. Dan bedanya lagi untuk jadwalnya tidak sedetil di twitter, jadi paling kecil hanya bisa di hitungan menit.

Ndilalah gara2 masalah schedule post ini, karena saya ada kebutuhan untuk rutin menulis di milis2 bisnis sehingga mengalami tantangan yang sama, trus saya otak atik-obrak abrik internet, eh kemarin malah ketemu bahwa di gmail ternyata juga bisa bikin posting terjadwal !. Alhamdulillah karena ini benar2 bisa meringankan. Search 'schedule posting', saya pilih boomerang, download dan ikuti langkah2nya.

Walau masih terbatas hanya 10 posting per bulan karena gratisan, klo mau lebih mungkin berbayar tapi sudah alhamdulillah karena akan sangat membantu sekali.

Mari kita bikin status terjadwal.

Wassalam.

twitter : @ekojune
fb : eko june
blog : ekojune.com

anda tidak perlu hebat untuk memulai
tapi anda harus memulai untuk menjadi hebat

1 Comments

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Previous Post Next Post