Target Pantul

Assalamu'alaikum wr. wb.

'Ingin kaya di usia sebelum 40 tahun'
'Ingin pergi haji bersama orang tua'
'Ingin selalu bersama anak'

Itulah target yang kita tetapkan selama ini. Menjadi tujuan hidup yang harus dicapai.

Tapi kebanyakan dari kita belum segera bisa mendapatkannya. Bahkan banyak pula yang sama sekali tidak bisa meraihnya. Kenapa ya ?

Karena dalam penetapan target tersebut baru sampai pada hal 'saya ingin'. Belum kepada 'bagaimana mencapainya'.

Kita toh juga diajarkan bahwa dalam penentuan target itu harus specifik, measurable, aplicable, realistic dan time plan. Artinya kita harus secara detil menjabarkannya. Disinilah 'bagaimana mencapainya' bermain.

Nah klo menurut saya, lebih baik kita fokus pada hal detil ini. Seperti dengan target 'Ingin pergi haji' ... gak ada yang bisa diukur, kapan waktu tercapainya dll. Untuk semua hal diatas, kita bisa menggunakan target :

'Memulai usaha selimut, ambil di pak Hadi pada September 2008'
'Menyebar brosur agar mendapat jumlah pelanggan sebesar 200 orang pada Oktober 2009'
'Membangun 2 toko setiap tahun, dimulai Juni 2009'
'Menjalankan strategi marketing baru agar omset naik 150% bulan Maret 2010'

Dengan mendetilkan target kita dalam langkah-langkah action maka Insya Allah target besar kita seperti tercantum di atas akan tercapai.

Seorang teman yang tadinya memiliki target 'Ingin resign sebagai karyawan' merasa koq gak kena-kena ya, lalu ia merubah target menjadi 'Memiliki 3 toko pada tahun 2009 agar memiliki omset sebesar x juta'.

Dan jika ia bisa mencapainya maka target besar di awal akan tercapai. Untuk apa ia bertahan jadi karyawan jika net profitnya sudah 6 x dari gajinya ? Dan ia bisa jalan-jalan sementara bisnisnya bisa terus jalan.

Inilah yang saya sebut sebagai 'target pantul'.

Pantulkan target kita ke dalam target yang lain. Yang lebih detil, lebih 'action oriented', lebih terukur. Seperti bermain bilyard, pantulkan sodokan stik kita ke target dinding meja untuk memukul bola sebagai target besar kita.

Wassalam.

-Eko June-

2 Comments

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Previous Post Next Post